Tingkatkan Minat Futsal Bagi Anak Muda Malang Raya Melalui Turnamen Mbois Prabowo Subianto Cup
Selain mempromosikan persatuan dan kesatuan bangsa, turnamen ini juga bertujuan untuk mengidentifikasi bakat-bakat muda potensial dalam dunia futsal, terutama di wilayah Malang Raya. Ini adalah salah satu bentuk kepedulian Prabowo Subianto terhadap perkembangan olahraga, terutama futsal, di Indonesia,
Kota Batu, SJP - Minat masyarakat Malang Raya terhadap futsal semakin meningkat, terutama pada tahun 2023. Selain karena adanya tim kebanggaan, Unggul FC Malang, yang berkompetisi di Indonesian Pro Futsal League, minat ini juga mendapat tempat yang lebih baik.
Ketua Panitia MPSC 2023, Haris Fambudy, mengatakan, dia akan mengadakan Futsal Open Tournament Mbois Prabowo Subianto Cup dari tanggal 13 hingga 15 Oktober 2023, dan persiapannya telah berjalan dengan baik berkat kerjasama yang erat antara panitia, peserta, serta pihak lain yang turut terlibat dalam acara tersebut.
"Turnamen Futsal Open Tournament Mbois Prabowo Subianto Cup 2023 akan diikuti oleh 64 peserta dari Malang Raya dan wilayah lain di Jawa Timur, tanpa batasan usia peserta," kata dia, Sabtu (7/10/2023).
Dia menjelaskan, acara ini akan diselenggarakan di Zona SM Futsal di Mojolangu, Kota Malang.
"Turnamen ini bertujuan untuk mempererat hubungan sosial dan persaudaraan di antara masyarakat Malang Raya, terutama para penggemar futsal," ujarnya.
Haris Fambudy memaparkan, turnamen Futsal Mbois Prabowo Subianto Cup 2023 merupakan sebuah amanah yang datang dari Prabowo Subianto.
"Selain mempromosikan persatuan dan kesatuan bangsa, turnamen ini juga bertujuan untuk mengidentifikasi bakat-bakat muda potensial dalam dunia futsal, terutama di wilayah Malang Raya. Ini adalah salah satu bentuk kepedulian Prabowo Subianto terhadap perkembangan olahraga, terutama futsal, di Indonesia," jelasnya.
Para peserta dalam Futsal Mbois PBC 2023, lanjut Haris Fambudy, akan dikenai biaya pendaftaran sebesar Rp 500 ribu per tim.
"Total hadiah yang akan diberikan mencapai Rp 25 juta, termasuk medali kejuaraan. Juara pertama akan memenangkan hadiah uang sebesar Rp10 juta, juara kedua Rp 7,5 juta, juara ketiga Rp5 juta, dan tim peringkat keempat akan mendapat hadiah sebesar Rp2,5 juta," paparnya.
Dia mengungkapkan selain itu, akan ada hadiah uang sebesar Rp 500 ribu dan trofi untuk The Best Player, serta hadiah serupa untuk topscorer.
"Jumlah tim peserta terbatas hingga 64 tim, dan pertandingan akan dilaksanakan di dua lapangan di Zona SM Futsal, Kota Malang," tandasnya. (*)
Editor : Queen Ve
What's Your Reaction?