Ketua Bawaslu Akan Beri Hadiah Yang berhasil Ungkap Kecurangan Pemilu

Kegiatan ini dilaksanakan dalam rangka pembinaan, penyamaan persepsi, meningkatkan kapasitas, dan kualitas pengawas pemilu, serta memberikan bekal dalam melaksanakan tugas, wewenang, dan kewajiban untuk mensukseskan Pemilihan 2024,

27 Aug 2024 - 09:30
Ketua Bawaslu Akan Beri Hadiah Yang berhasil Ungkap Kecurangan Pemilu
Ketua Bawaslu Kabupaten Pasuruan saat berikan sambutan dalam acara pengawasan saat pilkada (foto isbi/sjp)

Kabupaten Pasuruan, SJP — Menyongsong tahapan Pemilihan Serentak 2024, Badan Pengawas Pemilihan Umum (Bawaslu) Kabupaten Pasuruan mengambil langkah serius dalam mempersiapkan Sumber Daya Manusia (SDM) yang terlibat dalam pengawasan pemilu. 

Melalui kegiatan penguatan kapasitas dengan tema "Memperkuat Integritas dan Profesionalisme Dalam Pengawasan Pemilihan Serentak 2024 di Lingkungan Bawaslu Kabupaten Pasuruan", Bawaslu berkomitmen untuk memastikan kualitas pengawasan yang optimal. Senin, (26/8/2024) di Hotel Royal Tretes View Prigen.

Kegiatan ini diadakan 2 hari dengan 2 gelombang di Hotel Royal Tretes View Prigen dan melibatkan 24 Panitia Pengawas Pemilu (Panwaslu) Kecamatan serta 365 Pengawas Kelurahan/Desa (PKD) dari seluruh Kabupaten Pasuruan. Ketua Bawaslu Kabupaten Pasuruan, Arie Yoenianto, menegaskan pentingnya penguatan kapasitas ini untuk meningkatkan kualitas pengawasan di setiap tahapan Pemilihan Serentak 2024.

"Kegiatan ini dilaksanakan dalam rangka pembinaan, penyamaan persepsi, meningkatkan kapasitas, dan kualitas pengawas pemilu, serta memberikan bekal dalam melaksanakan tugas, wewenang, dan kewajiban untuk mensukseskan Pemilihan 2024," ujar Arie saat ditemui di kantornya pada Selasa (27/8/2024)

Arie juga menambahkan bahwa Bawaslu Kabupaten Pasuruan akan memberikan apresiasi khusus kepada para pengawas yang berhasil mengungkap praktik politik uang (money politics) selama pemilihan berlangsung. "Ketika ada jajaran pengawas yang menemukan money politics dalam Pemilihan nanti, akan saya kasih reward," tegasnya.

Kegiatan ini diharapkan dapat membentuk pengawas pemilu yang tidak hanya berintegritas, tetapi juga profesional dalam menjalankan tugasnya, demi terwujudnya pemilihan yang adil dan berkualitas di Kabupaten Pasuruan.(*)

Editor: Tri Sukma

What's Your Reaction?

like

dislike

love

funny

angry

sad

wow