Kereta Api Pandalungan Tabrak Truk di Probolinggo, Masinis dan Asisten Alami Luka

Akibat kecelakaan itu, lokomotif KA Pandalungan seri CC 2039508 mengalami kerusakan akibat insiden tersebut di Kecamatan Tongas, Kabupaten Probolinggo

01 Oct 2024 - 15:15
Kereta Api Pandalungan Tabrak Truk di Probolinggo, Masinis dan Asisten Alami Luka
Lokomotif KA Pandalungan seri CC 2039508 mengalami kerusakan pasca insiden tabrakan dengan truk di Tongas, Kabupaten Probolinggo, Selasa, 1 Oktober 2024 (Istimewa)

PRPBOLINGGO, SJP - Perjalanan KA Pandalungan relasi Stasiun Gambir-Jember mengalami gangguan serius setelah tertabrak oleh truk di Jalur Perlintasan Langsung (JPL) Nomor 172 KM 89+600 antara Stasiun Grati–Bayeman, Kabupaten Probolinggo, Jawa Timur pada pagi hari Selasa 1 Oktober 2024.

Insiden tersebut tidak hanya merusak kereta api itu sendiri, tetapi juga menyebabkan kru kereta mengalami luka-luka.

"Sebuah truk menabrak KA Pandalungan yang sedang dalam perjalanan dari Jakarta menuju Jember pada pukul 08.50 WIB, mengakibatkan gangguan perjalanan di wilayah Probolinggo," ungkap Manajer Hukum dan Humas KAI Daop 9 Jember, Cahyo Widiantoro. 

Lokomotif KA Pandalungan seri CC 2039508 mengalami kerusakan akibat insiden tersebut di Kecamatan Tongas, Kabupaten Probolinggo, sehingga tidak dapat melanjutkan perjalanan ke stasiun tujuan di Jember.

"Tidak hanya kerusakan pada lokomotif, namun masinis, asisten masinis, dan satu petugas KAI yang berada di dalam lokomotif juga mengalami cedera," tambahnya. 

Petugas yang terluka telah mendapatkan penanganan medis dari tim paramedis kereta api di lokasi kejadian dan telah dibawa ke klinik terdekat untuk mendapatkan perawatan. 

KAI juga telah mengirimkan lokomotif penolong untuk menggantikan lokomotif yang rusak tersebut.

"Kami bersyukur bahwa seluruh penumpang dalam keadaan selamat dan tidak ada yang terluka, namun kami meminta maaf atas gangguan perjalanan yang disebabkan oleh insiden ini," ujar Cahyo. 

KAI Daop 9 Jember akan melakukan proses hukum sesuai dengan ketentuan yang berlaku sebagai tindak lanjut dari kejadian tersebut.

Dalam situasi seperti ini, keselamatan dan kesejahteraan penumpang serta kru kereta merupakan prioritas utama. 

KAI berkomitmen untuk terus meningkatkan standar keselamatan dalam operasional kereta api demi menjaga keamanan seluruh pengguna layanan transportasi ini. (*)

Editor : Rizqi Ardian

What's Your Reaction?

like

dislike

love

funny

angry

sad

wow