Ambil Alih Kendali, Gibran Jadi Kepala Pemerintahan saat Prabowo ke APEC dan G20

Gibran Rakabuming Raka, akan mengambil alih tugas kepresidenan sebagai kepala pemerintahan selama Presiden Prabowo Subianto berada di luar negeri

31 Oct 2024 - 16:03
Ambil Alih Kendali, Gibran Jadi Kepala Pemerintahan saat Prabowo ke APEC dan G20
Wakil Presiden Gibran Rakabuming Raka (ketiga kiri) berjalan meninggalkan Akademi Militer usai mengikuti kegiatan pembekalan, rapat kerja dan retreat Kabinet Merah Putih 2024-2029 di Akademi Militer Magelang, Jawa Tengah, Minggu, 27 Oktober 2024. (Foto: ANTARA/Muhammad Adimaja)

Suarajatimpost.com - Wakil Presiden Republik Indonesia, Gibran Rakabuming Raka, akan mengambil alih tugas kepresidenan sebagai kepala pemerintahan selama Presiden Prabowo Subianto berada di luar negeri untuk menghadiri forum KTT APEC di Peru dan KTT G20 di Brasil pada pekan depan.

Kepala Kantor Komunikasi Kepresidenan, Hasan Nasbi, menegaskan bahwa tidak ada istilah pelaksana tugas (plt.) yang akan menggantikan Presiden selama kunjungan luar negeri tersebut.

"Tidak ada istilah Plt. Presiden, jadi Wakil Presiden menjalankan tugas-tugas Presiden sebagai kepala pemerintahan ketika Presiden sedang ke luar negeri," ujarnya saat ditemui di Istana Kepresidenan Jakarta, Rabu (30/10/2024).

Hasan menjelaskan bahwa tidak ada instrumen hukum yang diperlukan untuk penugasan ini, karena hal ini sudah menjadi praktik yang umum. "Kan selama ini sudah kejadian begitu. Presiden ke luar negeri yang menjalankan tugas Presiden adalah Wakil Presiden. Tidak perlu instrumen-instrumen hukum," jelasnya.

Sama seperti Presiden sebelumnya, Joko Widodo, yang menerbitkan keputusan presiden untuk menunjuk kepala pemerintahan sementara, hal ini juga akan berlaku untuk Prabowo Subianto. Hasan menekankan bahwa penugasan Gibran sebagai kepala pemerintahan tidak perlu disalahartikan. 

"Ya akan berlaku sama (ada keppres), jadi buat saya yang kayak gitu-gitu itu jangan disalahartikan, tidak ada istilah Plt. Presiden," tambahnya.

Presiden Prabowo akan melakukan kunjungan luar negeri pertamanya sebagai Presiden pada pekan depan, dengan jadwal menghadiri KTT APEC yang akan berlangsung dari 13 hingga 16 November di Peru, dan KTT G20 pada 18 hingga 19 November 2024 di Brasil. 

"Kan ada undangan, ada G20, ada APEC, sebagai kepala negara ya pasti beliau kan harus hadir," kata Menteri Sekretaris Negara Prasetyo Hadi sebelumnya. (**)

sumber: investor.id

Editor: Ali Wafa

What's Your Reaction?

like

dislike

love

funny

angry

sad

wow