Universitas Brawijaya Sukses Gelar BEF, Ini Kata Project Officer
BEF merupakan event entrepreneurship yang diadakan tahunan, dan BEF ini merupakan salah satu kegiatan yang diadakan oleh Unit Kegiatan Mahasiswa (UKM) Mahasiswa Wirausaha Universitas Brawijaya.
MALANG, SJP – Brawijaya Entrepreneurship Festival (BEF) yang sukses digelar Universitas Brawijaya (UB) Malang ternyata digelar setahun sekali.
Devara Alfaridzi selaku Project Officer BEF 2024 katakan jika even tersebut rutin setahun sekali yang digawangi Unit Kegiatan Mahasiswa (UKM) dari Mahasiswa Wirausaha dengan mengundang narasumber ternama.
"BEF merupakan event entrepreneurship yang diadakan tahunan, dan BEF ini merupakan salah satu kegiatan yang diadakan oleh Unit Kegiatan Mahasiswa (UKM) Mahasiswa Wirausaha Universitas Brawijaya," terangnya saat dikonfirmasi Suarajatimpost.com, Kamis (31/10/2024).
Dengan Mengangkat tema "Catalyzing Greenpreneurs for a Sustainable Future", pihaknya memiliki visi untuk menanamkan mindset, bahwa dalam berbisnis tidak hanya soal mengejar profit, namun juga dapat berkontribusi kepada keberlanjutan lingkungan.
Menurutnya, event BEF ini merupakan event entrepreneurship terbesar di UB, yang bertujuan untuk memberikan wawasan tentang kewirausahaan secara terbuka, artinya peserta dari luar kampus diperbolehkan ikut serta.
"Kami memiliki visi bahwasannya dengan adanya BEF ini dapat menambah insight peserta seputar entrepreneurship serta menanamkan mindset entrepreneurship, apalagi even ini terbuka untuk masyarakat umum, jadi siapapun diperbolehkan ke BEF," tutup Devara. (*)
Editor: Rizqi Ardian
What's Your Reaction?