Hangatkan Bursa Pilkada, PKS Kota Malang Kenalkan Tiga Kader Terbaiknya

Desk PKS cenderung proaktif, dimana partai ini tak segan menemui cakada. Ada juga beberapa calon yang daftar mengajukan sebagai bakal calon walikota

10 May 2024 - 07:15
Hangatkan Bursa Pilkada, PKS Kota Malang Kenalkan Tiga Kader Terbaiknya
Acara halal bihalal Partai Keadilan Sejahtera sekalgus sosialisasi figur kader yang maju sebagai calon Walikota Malang (dok/SJP)

Kota Malang, SJP - Partai Keadilan Sejahtera (PKS) Kota Malang mengenalkan tiga kader terbaiknya untuk maju di bursa Pilkada. Meski ketiga nama tersebut belum representasi rekom partai, namun PKS ingin mengenalkan mereka terutama di kalangan warga partai orange ini.

Hal diatas disampaikan oleh Ketua Dewan Pengurus Daerah (DPD) PKS Kota Malang Ernanto Joko Purnomo.

Bahwa sebagai langkah pengenalan untuk intern partai, terdapat dua nama yang sudah siap diusung yakni Dwi Hari Cahyono dan Ahmad Fuad Rahman.

Namun karena semuanya harus melalui uji publik, maka ada nama susulan yaitu H Asmualik.

"Tinggal nanti mana dari ketiga tersebut kami survei, mana yang kira-kira lebih dipilih publik," ungkap Ernanto, Kamis (09/05).

Ketua DPD ini ditemui usai menghadiri Halal Bihalal dengan warga PKS Kota Malang. Acara silaturahmi ini digelar di hotel Ascent yang dihadiri 250 orang.

Selain untuk mempererat ukhuwah, acara ini juga sebagai ajang memperkenalkan tiga figur bakal calon walikota.

Namun Joko menandaskan, ketiga nama tersebut bukan representasi rekomendasi partai. Tapi merupakan anggota PKS yang diberi kesempatan uji publik untuk Pilkada kali ini. 

Partai ini memang ingin menghangatkan bursa calon walikota, dengan menyiapkan Desk Pilkada, meski berbeda dengan partai lain.

Desk PKS cenderung proaktif, dimana partai ini tak segan menemui cakada. Ada juga beberapa calon yang daftar mengajukan sebagai bakal calon walikota.

"Desk kami sudah masuk tahap penyaringan, yang sebelumnya banyak menjaring internal maupun eksternal," ucapnya.

Pasalnya dengan perolehan tujuh kursi di legislatif, PKS mengakui masih harus berkoalisi dengan partai lain agar memenangi Pilkada. Bahkan partai ini sudah mengantongi 10 nama yang masuk radar calon yang bakal diusung.(0)

Editor: Tri Sukma

What's Your Reaction?

like

dislike

love

funny

angry

sad

wow