Tujuh siswa Lotus Art Courses lolos dalam ARTJOG Kids 2024 Motif: Ramalan
ARTJOG KIDS 2024 merupakan wadah yang memfasilitasi karya dan aktivitas anak-anak sebagai upaya untuk mencapai tujuan kebersamaan dan kesetaraan yang diusung oleh ARTJOG.
Surabaya, SJP - Lotus Art Courses berhasil meloloskan muridnya dalam open call ARTJOG KIDS 2024, sebuah wadah yang memfasilitasi karya dan aktivitas anak-anak sebagai upaya untuk mencapai tujuan kebersamaan dan kesetaraan yang diusung oleh ARTJOG.
Pameran ARTJOG sendiri adalah pameran seni rupa kontemporer tahunan yang dikenal sebagai salah satu pameran seni paling bergengsi di Indonesia, di mana di tahun 2023 lalu, siswa Lotus Art Courses yang lolos berjumlah 1 orang, dan tahun ini meningkat menjadi 7 orang.
Ketujuh siswa Lotus Art Courses yang terpilih melalui jalur panggilan terbuka, yaitu:
- Raynold Alexander Sie
- Nadine Fave
- Madeleine L Tongku
- Joyce Zerlina
- C Roland Goh
- N Adinata Manyakori
- Phillip Eriksen
Pameran ARTJOG 2024 sendiri telah dibuka sejak (28/6) lalu, bertempat di Jogja National Museum, Jalan Prof Dr Ki Amri Yahya Nomor 1, Pakuncen, Wirobrajan, Yogyakarta dan berlangsung hingga tanggal 1 September 2024.
Prosesi pembukaan dibuka dengan sambutan dari Direktur & Founder ARTJOG, Heri Pemad, juga kurator tamu Hendro Wiyanto, dilanjutkan dengan orasi kebudayaan oleh Rama Sindhunata, dan ditutup dengan seremoni pembukaan oleh pendiri Tumurun Museum, Iwan Lukminto.
Selain pameran seni, adapun beberapa giat kesenian yang memeriahkan pembukaan pameran tersebut meliputi lokakarya seni, pertunjukan musik, dan diskusi interaktif yang melibatkan seniman muda.
Saat ditemui, I Putu Mahendra D.P. selaku Founder Lotus Art Courses mengungkapkan rasa bangganya atas prestasi yang telah dicapai oleh anak didiknya.
"Mereka telah menunjukkan bakat dan dedikasi yang luar biasa dalam seni rupa, dan kami yakin bahwa partisipasi mereka dalam ARTJOG KIDS 2024 akan menjadi pengalaman yang berharga dan inspiratif," ujar Putu, Kamis (4/6).
Dirinya berharap program ini dapat menjadi medium perkenalan seni rupa kontemporer bagi anak-anak, sekaligus ruang pembelajaran seni sejak dini. (*)
Editor: Rizqi Ardian
What's Your Reaction?