Momentum Bulan Ramadan, Polres Mojokerto Kota Bagikan 100 Paket Sembako Ke Warga

Kapolres Mojokerto Kota AKBP Daniel S. Marunduri mengatakan, kegiatan bakti sosial itu dimulai dengan membagikan 100 paket sembako secara kepada warga yang kurang mampu.

15 Mar 2024 - 11:45
Momentum Bulan Ramadan, Polres Mojokerto Kota Bagikan 100 Paket Sembako Ke Warga
Kapolres Mojokerto Kota AKBP Daniel S Marunduri saat memberikan paket sembako kepada salah satu warga, Jumat (15/03/2024) (Oky/SJP)

Kota Mojokerto, SJP - Di momentum bulan suci Ramadan 1445 Hijriah, membuat Polres Mojokerto Kota bergerak dengan menggelar bakti sosial.

Kegiatan itu berlangsung di Balai RW 3 RT 4 Cakarayam Baru, Kelurahan Mentikan Kecamatan Prajuritkulon, Jumat (15/03/2024)

Kapolres Mojokerto Kota AKBP Daniel S. Marunduri mengatakan, kegiatan bakti sosial itu dimulai dengan membagikan 100 paket sembako secara kepada warga yang kurang mampu. 

"Baksos ini bentuk kepedulian kami dan Bhayangkari cabang Kota Mojokerto terhadap masyarakat yang kurang mampu. Semoga menjadi berkah bagi semua di bulan suci ini," ujarnya. 

AKBP Daniel menjelaskan, bakti sosial ini tidak hanya sebagai bentuk kepedulian, namun sebagai upaya untuk menjalin kedekatan antara Kepolisian dengan masyarakat.

Sebab, ada beberapa keluhan dari masyarakat yang sakit dan kurang mampu untuk berobat. Sehingga, ia berinisiatif untuk menggelar bakti kesehatan di lokasi tersebut.

"Semoga kegiatan ini dapat menjadi inspirasi bagi kita semua untuk selalu peduli dan berbagi kepada sesama, terutama dalam memasuki bulan suci Ramadan” Imbuh AKBP Daniel.

Sementara, salah satu warga Inah (56) mengaku senang atas pemberian paket sembako dari Kapolres Mojokerto Kota AKBP Daniel S Marunduri.

"Saya merasa terbantu dengan adanya pemberian paket sembako ini. Semoga, bapak Kapolres sehat selalu dan diberikan kelancaran dalam bertugas. Terima kasih," kata dia.

Sebagai informasi, kegiatan bakti sosial ini juga didampingi Ketua Bhayangkari Cabang Kota Mojokerto Ny. Andani Daniel S. Marunduri, beserta Wakapolres Kompol Supriyono, dan Pejabat Utama Polres Mojokerto Kota. (*)

Editor: Rizqi Ardian 

What's Your Reaction?

like

dislike

love

funny

angry

sad

wow