Ini Dia Penyebab Motor Metik Bergetar

Salah satu komponen yang berpotensi menyebabkan getaran pada kendaraan adalah Roller CVT (Continous Variable Transmission) yang mengalami keausan.

24 May 2024 - 07:15
Ini Dia Penyebab Motor Metik Bergetar
Servis rutin motor metik sangat disarankan untuk kinerja prima motor (Yamaha STSJ/SJP)

Salah satu kendala yang sering terjadi pada motor matic adalah kondisi motor yang bergetar.

Apabila getaran pada kendaraan sudah terasa, pengendara wajib melakukan pengecekan kondisi kendaraannya.

Salah satu komponen yang berpotensi menyebabkan getaran pada kendaraan adalah Roller CVT (Continous Variable Transmission) yang mengalami keausan.

Kondisi ini kerap terjadi pada motor matic dengan usia pemakaian tinggi. Serta menyebabkan mesin jadi kurang bertenaga dalam setiap putaran. 

Dilansir dari situs resmi Yamaha STSJ, umumnya penggunaan normal CVT itu bisa sampai 2 tahun dengan pemakaian yang standar.

Jika kondisi kendaraan terasa sudah bergetar dan tidak nyaman, bisa langsung datang untuk melakukan pengecekan kondisi kendaraan.

Selain itu bisa juga karena ada bagian dari roller CVT yang pecah atau  sil yang bocor.

Ketika getaran pada motor sudah tidak wajar, ada baiknya pengendara untuk langsung melakukan pengecekan pada komponen CVT. 

Ketika komponen sudah tidak prima, pemilik kendaraan dianjurkan untuk segera mengganti komponen di bengkel resmi Yamaha.

Hal ini guna menghindari kinerja motor yang tidak stabil sehingga motor akan terus terasa bergetar ketika digunakan. 

Rutin melakukan service kendaraan, merupakan salah satu kunci performa kendaraan tetap terjaga.

Pastikan bahwa kendaraan dalam kondisi yang baik, serta performa nya handal sehingga pengendara bisa tetap aman selama berada di jalan raya.

Hal ini dapat dijadikan investasi untuk mempertahankan umur pakai kendaraan semakin panjang. (**)

Sumber: Yamaha STSJ

Editor: Tri Sukma

What's Your Reaction?

like

dislike

love

funny

angry

sad

wow