Sederet Wajah Beken Hadir di Final Liga Champions; Siapa Saja? 

Diantara nama-nama beken tersebut adalah Jurgen Klopp, legenda Arsene Wenger dan Peter Schmeichel, Jose Mourinho, bahkan rapper Jay-Z

02 Jun 2024 - 15:15
Sederet Wajah Beken Hadir di Final Liga Champions; Siapa Saja? 
Jay Z tampak di stadion Wembley bersama sederet wajah populer saat final Liga Champions (reuters/SP)

London, SJP –  Laga final Liga Champions tentu menarik perhatian dunia dan tak mengherankan jika ada sederet wajah tokoh populer tampak hadir disana.

Salah satunya adalah mantan pelatih Liverpool, Jurgen Klopp yang diundang oleh mantan klubnya Borussia Dortmund.

“Saya mendapat undangan untuk final Liga Champions,” ungkap Klopp dalam salah satu wawancara terakhirnya sebagai manajer Liverpool beberapa waktu lalu. 'Mereka bilang bahwa saya tidak akan datang, tapi tentu saja saya akan datang. ini final Liga Champions dan saya juga sudah menganggur.”

'Ini pertama kalinya dalam hidup saya meminta tiket padahal biasanya akulah yang selalu ditanya apakah punya tiket masuk pertandingan Liverpool,” candanya.

Setelah mengambil alih Dortmund antara tahun 2008 dan 2015, Klopp, 56 tahun, mendapat tawaran untuk menjadi salah satu tamu kehormatan klub dan terlihat duduk di tribun kehormatan.

Selama di tanah kelahirannya itu, Klopp memenangkan Bundesliga dua kali dan juga finis sebagai runner-up Liga Champions pada 2013 setelah kalah dari Bayern Munich.

Tampak hadir pula Jose Mourinho yang ternyata hadir sebagai tamu salah satu media ternama TNT Sports.
Mourinho hadir sebagai tamu istimewa yang diminta memberi pendapat tentang laga final tersebut.

Selain mereka berdua, hadir pula mantan pelatih Arsenal Arsene Wenger yang kini memegang peran penting di FIFA.

Yang menarik, tampak pula eks pemain Real Madrid Gareth Bale, eks kiper Manchester United Peter Schmeichel, dan bahkan rapper Jay-Z dan juga juara tinju kelas berat Oleksandr Usyk.

Keluarga Jude Bellingham, termasuk ayahnya Mark dan saudara laki-lakinya Jobe, juga terlihat duduk di tribun penonton Madrid. (**)

Sumber: Daily Mail

Editor: Tri Sukma

What's Your Reaction?

like

dislike

love

funny

angry

sad

wow