Ngabuburit Ala Pengusaha Muda Probolinggo, Bagi Sembako Untuk Kaum Duafa

Respon positif dari masyarakat terhadap inisiatif berbagi berkah Ramadan yang dilakukan oleh Siegit menunjukkan pentingnya dukungan dalam menjalankan gerakan ini.

15 Mar 2024 - 22:30
Ngabuburit Ala Pengusaha Muda Probolinggo, Bagi Sembako Untuk Kaum Duafa
Pengusaha muda Kota Probolinggo ngabuburit dengan cara membagikan sembako untuk warga. (Armandsyah/SJP)

Kota Probolinggo, SJP - Ramadan, bulan penuh berkah bagi seluruh umat, menjadi momentum penting bagi Siegit Adi Permana, seorang pengusaha muda dari Kota Probolinggo, Jawa Timur, untuk menggelontorkan ratusan paket sembako.

Sasaran utamanya adalah warga kurang mampu, PKL, dan kaum duafa.

Dengan sistem kupon yang telah dicetak oleh pegawainya, paket-paket sembako itu dibagikan agar tepat sasaran.

Siegit menitipkan kupon-kupon tersebut kepada karyawannya dan beberapa orang kepercayaannya untuk memastikan distribusi yang tepat.

Tidak sekadar bagi-bagi kupon semata, Siegit ingin menyampaikan pesan moral kepada karyawannya.

Termasuk untuk menjadi lebih kenal dengan tetangga sekitar dan peduli terhadap sesama, serta mampu mengukur siapa yang benar-benar membutuhkan bantuan.

“Gerakan peduli sesama ini bukan hanya sekadar aksi sosial, tetapi juga mengajak pengusaha muda lainnya untuk turut berkontribusi dan menyisihkan sebagian rezekinya bagi yang membutuhkan,” jelas Siegit, Jumat (15/03/2024)

Respon positif dari masyarakat terhadap inisiatif berbagi berkah Ramadan yang dilakukan oleh Siegit menunjukkan pentingnya dukungan dalam menjalankan gerakan ini.

Dengan ribuan paket sembako yang sudah disiapkan, Siegit berharap bantuan ini dapat bermanfaat dan meringankan beban bagi masyarakat yang membutuhkan hingga lebaran tiba.

“Kondisi sekarang sembako mahal, tentu ini sangat berarti bagi kami. Lumayan untuk menyambung hidup beberapa hari ke depan,” ujar Anggra, salah satu penerima sembako. (*)

Editor: Rizqi Ardian 

What's Your Reaction?

like

dislike

love

funny

angry

sad

wow