Mas Rusdi Janji Tidak Bangun Gedung Perkantoran sebelum Persoalan Air Bersih di Pasuruan Teratasi
Kedatangan mobil tangki air bersih langsung jadi rebutan warga yang menyambutnya. Mereka membawa berbagai wadah, seperti jerigen, ember, hingga galon air minum.
PASURUAN, SJP — Calon Bupati Pasuruan H. Rusdi Sutejo menyalurkan bantuan air bersih untuk warga Dusun Jatisari, Desa Karangjati, Kecamatan Lumbang, Kamis (10/10/2024).
Bantuan air bersih itu tentu saja langsung disambut sukacita warga. Karena mereka sangat membutuhkan air bersih. Terlebih lagi di saat musim kemarau.
Kedatangan mobil tangki air bersih langsung jadi rebutan warga yang menyambutnya. Mereka membawa berbagai wadah, seperti jerigen, ember, hingga galon air minum.
H. Rusdi Sutejo menjelaskan, penyaluran air bersih sebanyak 5 ribu liter itu merupakan upaya untuk membantu masyarakat di daerah yang mengalami kekeringan.
"Langkah ini penting, karena Kabupaten Pasuruan memiliki sejumlah wilayah di pegunungan yang kerap mengalami kesulitan akses air dan kekeringan," katanya.
Pria yang karib dipanggil Mas Rusdi itu berharap, penyaluran air bersih dapat menjadi program unggulannya. Sehingga mendapatkan solusi terbaik untuk kebutuhan air bersih di Kabupaten Pasuruan.
"Kalau musim kemarau, setiap hari masyarakat berlomba-lomba untuk mencari air bersih untuk memenuhi kebutuhan hidup. Kedepan, program unggulan kita yaitu mencarikan sumber air untuk warga terdampak kekeringan,” ujarnya.
Mas Rusdi berjanji, ketersediaan air bersih akan menjadi prioritas utama, jika dirinya dan Gus Shobih terpilih sebagai bupati dan wakil bupati Pasuruan. Bahkan dia berjanji, tidak akan membangun gedung gedung kantor pemerintahan sebelum persoalan itu teratasi.
Untuk mewujudukannya, dia akan bekerja sama dengan Universitas Pertahanan untuk mencari sumber mata air baru di titik-titik kekeringan, sehingga kebutuhan air bersih dapat terpenuhi. Baginya hal itu mudah, karena Universitas Pertahanan berada Kementrian Pertahanan yang saat ini dipimpin oleh Presiden Terpilih Prabowo Subianto
Tidak hanya air bersih, Mas Rusdi juga berjanji akan menyediakan beasiswa sebanyak-banyaknya untuk putra terbaik Kabupaten Pasuruan. Sehingga mereka bisa belajar di Fakultas Sains dan Teknologi di kampus ternama.
“Khususnya di jurusan teknik hidrologi, sehingga ketika kembali ke masyarakat bisa mengabdi untuk Kabupaten Pasuruan, dan membantu dalam upaya pemenuhan air besih,” tutup politisi Partai Gerakan Indonesia Raya (Gerindra) itu. (*)
Editor: Ali Wafa
What's Your Reaction?