Diduga Kelelahan Jaga TPS, Anggota Linmas di Pasuruan Meninggal Dunia

Dugaan kuat, anggota Linmas bernama Mohammad Zainuri (33) ini kelelahan selama bertugas di masa pencolosan kemarin. Sebelum meninggal, ia sempat dirawat di RSUD setempat.

19 Feb 2024 - 07:45
Diduga Kelelahan Jaga TPS, Anggota Linmas di Pasuruan Meninggal Dunia
Suasana pemakaman anggota Linmas dan situasi rumah almarhum (foto isbi / SJP)

Kota Pasuruan, SJP — Seorang anggota Linmas asal Kelurahan Gentong, Kecamatan Gadingrejo, Kota Pasuruan yang bertugas selama Pemilu 2024 meninggal dunia setelah menjalankan tugasnya.

Diduga anggota Linmas bernama Mohammad Zainuri (33) ini kelelahan selama bertugas di masa pencolosan kemarin. Sebelum meninggal, ia sempat dirawat di RSUD setempat.

Meninggalnya anggota Linmas tersebut. Komisi Pemilihan Umum (KPU) Kota Pasuruan ikut berduka dengan meninggalnya Zainuri (33), anggota Linmas di TPS 5 Kelurahan Gentong, Kecamatan Gadingrejo.

Warga gang 9 Jalan Slamet Riyadi, Kelurahan Gentong, Kecamatan Gadingrejo, Kota Pasuruan tersebut meninggal dunia di rumah sakit pada Minggu (18/2/2024) malam, setelah tiga hari bertugas di Pemilu 2024, Kamis (14/2/2024).

Diduga, almarhum kelelahan saat bertugas mengamankan jalannya pencoblosan hingga rekapitulasi penghitungan surat suara, sejak H-1.

Sementara itu, almarhum dimakamkan di Pemakaman Umum Gadingrejo, pada Senin (19/2/2024) sekira pukul 10.00 WIB. 

Ketua Komisi Pemilihan Umum (KPU) Kota Pasuruan, Royce Diana Sari mengatakan, Pemilu 2024 memang menghabiskan banyak energi. Terlebih ketika dalam satu TPS, jumlah DPT (daftar pemilih tetap) nya banyak.

"Otomatis penghitungan surat suaranya juga agak lama, karena memang ada5 jenis surat suara yang diumumkan satu-satu, dan itu juga dijaga, salah satunya oleh petugas Satlinmas," katanya, saat ditemukan SuaraJatimPost.com, Senin (19/2/2024). (*).

Editor: Toski Dermaleksana 

What's Your Reaction?

like

dislike

love

funny

angry

sad

wow