Blusukan, Pj Wali Kota Batu Tak Kenal Libur

Pj Wali Kota Batu Aries Agung Paewai meminta Dinsos untuk mengiventarisir titik- titik kemiskinan ekstrem ini agar bisa segera dicarikan solusi. Terlebih sebetulnya dalam memberikan pelayanan kepada masyarakat seharusnya tidak boleh mengenal hari libur.

18 Feb 2024 - 09:15
Blusukan, Pj Wali Kota Batu Tak Kenal Libur
Pj Wali Kota Batu Aries Agung Paewai saat blusukan (Istimewa/Humas/SJP)

Kota Batu, SJP - Upaya Pemkot Batu dalam mengatasi persoalan kemiskinan memerlukan kolaborasi antar sektor agar dapat tertangani dengan baik.

Pj Wali Kota Batu Aries Agung Paewai bahkan secara tegas menyampaikan pada Ahad (18/2/2024) bahwa penanganan kemiskinan bukan hanya tugas satu OPD saja.

"Berkeliling ke perkampungan kami maksudkan untuk melihat kondisi riil masyarakat. Hal ini dilakukan untuk memetakan kasus kemiskinan agar bisa diinventarisir selanjutnya dirumuskan solusi penanganan," katanya.

Ia menegaskan, semua OPD dan seluruh lapisan masyarakat yang peduli dengan lingkungan harus bergerak untuk mengatasi kemiskinan ekstrem.

Untuk itu Aries juga meminta Dinsos untuk mengiventarisir titik- titik kemiskinan ekstrem ini agar bisa segera dicarikan solusi.

Terlebih sebetulnya dalam memberikan pelayanan kepada masyarakat seharusnya tidak boleh mengenal hari libur.

“Seharusnya tidak boleh kita ada hari libur untuk melayani masyarakat terutama untuk warga miskin di Kota Batu yang harus kita perhatikan,” imbuhnya.

Selain itu juga, masih dtemukan rumah tidak layak huni di beberapa titik lokasi di Kota Batu meskipun terdapat beberapa kendala dalam penanganannya tanah yang ditempati seperti rumah yang bukan milik pribadi, masih menumpang di tanah saudara atau tetangga.

Pemkot menjadi kesulitan untuk membantu seperti membuatkan MCK di rumah tidak layak huni tersebut. Akibatnya, warga yang bisa dikatakan menyandang kemiskinan ekstrem ini harus membuang hajat atau buang air besar (BAB) di luar rumah.

“Ini merupakan kemiskinan ekstrem dan harus segera didata untuk segera dicarikan solusi terbaik sehingga mereka bisa mendapatkan hidup yang layak,” pungkasnya. (*)

Editor : Rizqi Ardian

What's Your Reaction?

like

dislike

love

funny

angry

sad

wow