Guncangan Gempa Tuban Dirasakan Di Kabupaten Jombang

Menurut BMKG, titik lokasi gempa berada di kedalaman 10 Km pada 11.22 WIB

22 Mar 2024 - 07:15
Guncangan Gempa Tuban Dirasakan Di Kabupaten Jombang
Gempa Tuban Dirasakan warga di Jombang. (Fredi/SJP)

Kabupaten Jombang, SJP - Guncangan gempa Tuban dirasakan warga di Jombang, Jumat (22/3/2024) siang. 

Warga di Kecamatan Sumobito, Jombang Jajang Sutris mengaku harus meninggalkan rumah ketika ada goncangan gempa. 

"Sekitar pukul 11.26 WIB saya langsung lari keluar rumah," kata Jajang lewat pesan diterima wartawan, Jumat (22/3/2024). 

Badan Meteorologi Klimatologi dan Geofisika (BMKG) melalui pesan di @infoBMKG menyampaikan jika gempa dengan kekuatan Magnitudo 6.1 Skala Richter (SR) terjadi 132 Km Timur Laut Kabupaten Tuban, Jawa Timur. 

Menurut BMKG, titik lokasi gempa berada di kedalaman 10 Km dengan waktu kejadian pukul 11.22 WIB. 

Selang beberapa menit kemudian, pukul 12.31 BMKG merilis jika gempa terjadi dengan magnitudo 5.3 SR. Lokasinya berada 133 Km Timur Laut Kabupaten Tuban, Jawa Timur berada di kedalaman 10 Km. (*) 

Editor: Tri Sukma

What's Your Reaction?

like

dislike

love

funny

angry

sad

wow