Lawan Persis Solo, Pelatih Arema FC Tekankan Pemainnya Main Fokus

Pelatih Arema FC, Fernando Valente menyadari bahwa dalam bekerja keras tidak cukup untuk bisa memenangkan pertandingan.

08 Dec 2023 - 20:15
Lawan Persis Solo, Pelatih Arema FC Tekankan Pemainnya Main Fokus
Pemain Arema FC, Achmad Maulana (Kanan) saat berebut bola dengan gelandang Persib Bandung, Beckham Putra, beberapa waktu lalu ( Arema FC/SJP )

Gianyar, SJP - Misi Arema FC untuk keluar dari zona degradasi terus dilanjutkan di pekan ke-22 Liga 1 musim 2023-2024, Sabtu (9/12/2023) esok malam.

Mereka akan menjamu tim tamu asal Jawa Tengah, yakni Persis Solo di Stadion Kapten I Wayan Dipta, Kabupaten Gianyar, Bali.

Pelatih Arema FC, Fernando Valente menyadari bahwa dalam bekerja keras tidak cukup untuk bisa memenangkan pertandingan.

"Dari pertandingan terakhir, kami sudah meningkat beberapa hal. Karena kami kalah karena ada hal detail seperti kartu merah. Saya berharap besok bisa menjalankan pertandingan dengan seluruh pemain dan harus fokus," ujarnya, Jumat (8/12/2023).

Valente menilai bahwa tim Persis Solo memiliki waktu istirahat yang cukup banyak dibandingkan dengan timnya. Mengingat di laga sebelumnya, tim Persis tak memainkan beberapa pemain kuncinya.

Namun, Valente tetap menekankan agar para penggawa 'Singo Edan' bermain dengan kolektif dan menciptakan peluang-peluang yang bisa dimaksimalkan dengan baik.

"Setiap momen kami gak boleh hilang keseimbangan, organisasi dan pergerakan secara kolektif. Dengan situasi itu, kita bisa cetak gol terlebih dahulu dan membuat lawan tidak bisa cetak gol," tuturnya.

Sebagai informasi, Arema FC masih tertahan di peringkat 16 atau zona degradasi klasemen sementara Liga 1 dengan mengoleksi 18 poin, sedangkan Persis Solo berada di peringkat 12 dan memiliki 24 poin. (**)

Editor: Rizqi Ardian 

What's Your Reaction?

like

dislike

love

funny

angry

sad

wow