Jelang Pilkada, Polres Batu Lakukan Simulasi Sispamkota
AKBP Andi Yudha Pranata tegaskan tujuan diselenggarakannya Sispamkota ini adalah memberikan rasa aman dan nyaman selama Pilkada 2024
Kota Batu, SJP - Upaya Polres Batu dalam melakukan pengamanan dalam momen pemilihan kepala daerah (pilkada) pada November nanti dilakukan simulasi Peragaan Sistem Pengamanan Kota (Sispamkota) Polres Batu pada Jumat (16/8) di halaman JTP 3.
Kapolres Batu AKBP Andi Yudha Pranata menegaskan tujuan diselenggarakannya Sispamkota ini adalah memberikan rasa aman dan nyaman selama Pilkada 2024 untuk menekan potensi yang tidak diinginkan ketika kontestasi perebutan kursi pimpinan daerah terjadi.
"Selain itu juga untuk mengantisipasi gangguan keamanan selama pelaksanaan Pilkada Serentak 2024 di Kota Batu. Dalam peragaan ini, berbagai simulasi pengamanan dilakukan, termasuk simulasi distribusi logistik Pemilu yang sempat terganggu oleh ancaman dari pihak yang tidak dikenal. Dengan kecepatan dan kewaspadaan, tim pengamanan dapat mengatasi berbagai kekacauan yang terjadi dengan baik," paparnya.
Lebih lanjut, persiapan pengamanan terus dilakukan menjelang Pilkada dan menegaskan siapapun yang mencoba mengganggu ketertiban di Kota Batu akan ditangani oleh petugas keamanan.
Pada peragaan pengamanan Pilkada Serentak Kota Batu 2024 Polres Batu akan mengerahkan sekitar 1.500 hingga 2.000 personel gabungan, yang terdiri dari 500 personel Polri dan sisanya dari TNI, Satpol PP, serta masyarakat.
"Selain melakukan antisipasi terhadap ancaman yang muncul secara spontan, personel gabungan TNI-Polri rutin melakukan patroli bersama untuk menjaga keamanan di Kota Batu. Dengan langkah ini, diharapkan suasana kondusif di Kota Batu dapat terus terjaga dengan baik," imbuhnya. (*)
Editor: Tri Sukma
What's Your Reaction?